Dome CCTV – Pengertian, Jenis dan Keunggulan Dome CCTV

Dome CCTV – Pengertian, Jenis dan Keunggulan Dome
Dome CCTV – Pengertian, Jenis dan Keunggulan Dome

Dome CCTV – Pengertian, Jenis dan Keunggulan Dome CCTV

Dari berbagai jenis camera CCTV, yang akan dibahas saat ini yaitu dome CCTV. Jenis Dome camera ini adalah pengawasan yang paling populer karena di design dengan modis, cara menginstalan yang mudah dan mudah berbaur di lingkungannya. Diberikan nama dme CCTV ini karena dilihat dari bentuknya mirip dengan kubah. Camera dome CCTV ini sangat umum dipasang dalam sistem keamanan pada kantor, toko, rumah dan restorant. Jika hanya melihat dari bentuknya, maka akan sulit bagi kita untuk membedakan arah lensa kamera tersebut.

Jenis camera dome CCTV adalah pilihan yang tepat untuk pemantauan keamanan karena mudah dipasang dimana saja. Jenis camera dome CCTV tipe kubah tersedia dengan berbagai fitur terbaru. Seperti kualitas HD, dengan infra merah untuk pengawasan ditempat gelap, wide dynamic range/WDR dan vandalproof/tahan perusakan. Keuntungan dari camera dome CCTV adalah tidak perlu lagi membeli lensa tambahan. Camera ini cocok dipasang dirumah ataupun ditempat bisnis. Dome CCTV Indoor Dome CCTV indoor juga tersedia dengan berbagai fitur yaitu high definition, day and night dan infrared.

Umumnya camera ini hanya dipasang diruangan tertutup saja karena tidak tahan terhadap cuaca. Dome CCTV indoor ini mempunyai housing yang berbahan plastik. Lensa yang digunakan juga biasanya 3,6mm dirancang untuk dipasang diruangan kecil agar camera bisa mengawasi semua ruangan. Jika mempunyai dome CCTV day/night maka sensor pada kamera bisa mendeteksi tingkat cahaya di ruangan tersebut.

Ketika ruangan memiliki cahaya yang minim maka mode night akan aktif. Tampilan kamera yang ditangkap akan berwarna hitam dan putih dan LED inframerah akan menyala. Dome CCTV dirancang dengan fitur smart IR akan menyesuaikan pencahayaan infra merah berdasarkan objeknya. Kamera dome indoor sangat mudah dan bisa terhubung ke DVR, DVR recorder, Televisi, dan lainnya. Yang harus Kamu lakukan yaitu menggunakan adaptor dan menyambungnya ke BNC media perekam.

Baca juga:

Dome Kamera CCTV Analog & Fitur – Professtama

Dome CCTV Infrared

Jenis Dome CCTV infrared mempunyai kemampuan menangkap gambar dalam pencahayaan yang minim. Dome CCTV infrared mempunyai LED IR yang ditempatkan dibagian luar lensa yang memberikan kamera dapat melihat dimalam hari. Kamera CCTV ini beroprasi hampir semua pencahayaan, dari siang hari hingga malam hari. Kamera ini sangat sensitif terhadap cahaya dan karena dapat menggunakan sedikit cahaya untuk memberikan gambar apa sedang dilihatnya. Dalam kondisi cahaya rendah, gambar yang dihasilkan berupa hitam dan putih.

Dalam kondisi gelap gulita atau pekat total, kamera menggunakan LED inframerah built-in untuk menerangi area di depannya. Lampu ini tidak terlihat oleh mata manusia, meskipun demikian Anda mungkin dapat melihat cahaya merah samar yang datang dari depan kameranya. Pada waktu siang hari atau pada lingkungan yang cukup terang, fitur IR Cut Filter pada kamera akan aktif untuk menyaring panjang gelombang cahaya yang tidak diperlukan kamera untuk memberikan gambar warna yang lebih jelas.

Kelebihan Dome Kamera Inframerah adalah dapat menangkap video walaupun dalam kegelapan total dan dapat menangkap kualitas video yang lebih baik dalam kondisi pada saat cahaya rendah.

Sejumlah cahaya yang berada di sekitar lokasi juga akan membantu kemampuan penglihatan kamera IR pada malam hari. Selain itu Keunggulan kamera inframerah yaitu mampu memberikan gambar yang cukup jelas dalam kondisi lux rendah atau tidak ada cahaya sama sekali.

Pada kondisi cahaya yang rendah, sebuah kamera CCTV inframerah akan menerangi lokasi dengan secara otomatis beralih dari mode warna ke hitam putih.

Iluminator inframerah akan hidup pada kondisi gelap dan memungkinkan Anda untuk melihat lingkungan sekitar lebih jelas dibandingkan dengan melihat dengan mata manusia biasa. Bisa digunakan sebagai kamera indoor maupun luar ruangan, kamera cctv dome infrared memberikan keuntungan yang sangat besar dalam cahaya rendah atau tidak ada cahaya.

Dome Kamera infrared indoor menawarkan gambar video yang jelas, baik dalam kondisi terang maupun dalam kondisi gelap.

Kamera CCTV dome inframerah biasanya pasang dirumah-rumah dan bisnis yang mematikan lampu mereka pada malam hari atau untuk memantau kondisi lingkungan pada malam hari.

Fitur lain kamera infrared yaitu memiliki kemampuan untuk beralih dari mode infrared (yang menangkap gambar hitam putih) ke mode warna non-inframerah dengan cepat. Kamera CCTV Dome Vandalproof Kamera dome vandalproof adalah dome kamera CCTV dengan casing yang sangat kuat sehingga cocok digunakan didaerah yang rawan aksi vandalisme.

Keuntungan tipe CCTV ini adalah ia akan dapat terus beroperasi walaupun seseorang berusaha untuk merusaknya karena housing CCTV yang tangguh dan tidak mudah pecah. Selain itu, lapisan pelindung tebal dari kaca atau plastik pada bagian depan lensa akan melindungi lensa kamera. Dengan demikian akan menjamin kamera tetap berfungsi pada suatu aksi perusakan. Vandalproof camera umumnya terbuat dari bahan logam padat dengan penutup lensa dari plastik poli karbonat yang anti pecah.

Kamera ini biasanya digunakan di daerah-daerah yang rentan terhadap vandalisme atau gangguan perusakan. Setelah kamera ini dipasang dengan benar maka ia akan sangat sulit untuk dirusak karena benar-benar tertutup dan biasanya membutuhkan alat khusus untuk membuka penutup kubah.

Baca juga:

3 Tahap Penting Sebelum Membeli CCTV

Kabel CCTV di masukkan ke dalam dinding sehingga sulit bagi si pelaku untuk memotong kabel ataupun menariknya keluar. Kaca pelindung lensa dome kamera vandalproof juga dirancang untuk tahan terhadap pewarna seperti spidol atau cat. Bila seseorang mencoba untuk menempelkan sesuatu di atas penutup tersebut maka pengawas akan segera mengetahui aksi kejahatan yang sedang berlangsung.

Rekaman pada DVR akan memungkinkan anda untuk melihat gambar sebelum pelaku berhasil untuk menutupnya. Keunggulan Kamera Dome Vandalproof Kelebihan utama kamera cctv dome vandalproof adalah ia dapat bertindak sebagai pencegah aksi kejahatan dan mengurangi tingkat kriminalitas di lokasi yang rawan.

Dengan beberapa kamera vandalproof akan mustahil bagi seseorang untuk melakukan kegiatan kriminal tanpa tertangkap kamera. Bisa digunakan untuk pengawasan keamanan dalam ruangan (indoor) maupun luar ruangan (outdoor). Kamera vandalproof outdoor juga tahan cuaca sehingga dapat digunakan sebagai pengawasan keamanan di luar ruangan seperti taman, tempat parkir, pabrik dan sebagainya.

Mempunyai berbagai fitur seperti day / night, high-definition, night vision infrared, mini-dome, wide dynamic range (WDR), dan weatherproof Anda tidak perlu membeli mounting bracket atau lensa tambahan. Hemat biaya dan serbaguna untuk melindungi rumah atau bisnis anda Kamera CCTV dome outdoor dengan rating IP66 bisa mencegah partikel-partikel kecil seperti kotoran dan debu dan dapat menahan kondisi cuaca yang ekstrim

Share This:

Be the first to comment

Leave a Reply